Kenali Persyaratan Beasiswa GKS untuk Kuliah di Korea Selatan
Beasiswa Global Korea Scholarship (GKS) merupakan salah satu program beasiswa paling bergengsi yang ditawarkan pemerintah Korea Selatan.
Program ini ditujukan bagi siswa internasional yang ingin melanjutkan pendidikan di jenjang sarjana, magister, atau doktoral di Korea Selatan.
Dengan berbagai fasilitas menarik seperti pembebasan biaya kuliah, tunjangan hidup, dan tiket pesawat, tak heran jika beasiswa ini menjadi incaran banyak pelajar di seluruh dunia.
Agar peluangmu diterima semakin besar, berikut adalah penjelasan lengkap mengenai persyaratan umum dan dokumen yang perlu dipersiapkan.
Baca juga: Persiapan Tes TOPIK: Panduan Lengkap untuk Meraih Skor Maksimal dalam Tes Kemampuan Bahasa Korea
Persyaratan Umum Beasiswa GKS
Sebelum mendaftar, pastikan kamu memenuhi persyaratan umum berikut:
1. Bukan Warga Negara Korea Selatan
Beasiswa ini hanya ditujukan untuk pelamar internasional atau dari negara lain. Jika salah satu orang tua kamu adalah warga negara Korea Selatan, maka kamu tidak memenuhi syarat untuk mendaftar.
2. Pendidikan Minimal SMA/SMK/Sederajat
Untuk pelamar program sarjana, jika ingin mendaftarkan maka pelamar harus sudah menyelesaikan pendidikan tingkat menengah atas (SMA/SMK/Sederajat) atau sedang dalam proses kelulusan.
3. Usia di Bawah 25 Tahun untuk Program Sarjana
Bagi pendaftar jenjang sarjana, usia maksimal adalah 25 tahun pada tanggal 1 Maret di tahun pendaftaran. Untuk program pascasarjana, batas usia adalah 40 tahun.
4. Bukan Lulusan Sekolah di Korea Selatan
Beasiswa ini diperuntukkan bagi pelamar yang belum pernah menempuh pendidikan formal di Korea Selatan, kecuali lulusan program pertukaran GKS sebelumnya.
5. Tidak Menerima Beasiswa Lain di Korea Selatan
Kamu tidak diperbolehkan menerima beasiswa lain selama masa studi jika diterima melalui program GKS.
Baca juga: Mengenal Tes TOPIK Untuk Raih Skor Terbaik Impianmu
6. Sehat Jasmani dan Rohani
Pelamar harus dalam kondisi sehat secara fisik maupun mental agar dapat menjalani kehidupan di Korea Selatan dan menyelesaikan studi.
7. Nilai SMA di 20% Teratas di Kelas
Pelamar diwajibkan memiliki nilai rata-rata yang termasuk dalam 20% peringkat teratas di kelas. Hal ini harus dibuktikan dengan transkrip nilai resmi.
Persyaratan Dokumen Beasiswa GKS
Untuk mendaftar, pastikan kamu menyiapkan semua dokumen yang diminta berikut ini:
- Formulir Pendaftaran (Application Form): Formulir ini dapat diunduh dari situs resmi GKS. Isi dengan lengkap sesuai petunjuk.
- Personal Statement: Tulisan ini berisi pengenalan dirimu, motivasi mendaftar beasiswa, dan bagaimana program ini mendukung rencana masa depanmu.
- Study Plan: Jelaskan rencana studi kamu selama di Korea Selatan, termasuk tujuan akademik dan strategi belajar yang akan dilakukan.
- Surat Rekomendasi (Recommendation Letter): Surat ini harus ditulis oleh guru, dosen, atau pihak lain yang mengetahui kemampuan akademik dan kepribadianmu dengan baik.
- Perjanjian Aplikasi GKS (GKS Application Agreement): Dokumen ini menegaskan bahwa kamu menyetujui ketentuan dan syarat beasiswa GKS.
- Salinan Resmi Ijazah SMA/SMK/Sederajat: Lampirkan salinan ijazah yang telah dilegalisir oleh pihak sekolah atau institusi terkait.
- Bukti Kewarganegaraan: Sertakan salinan akta kelahiran, kartu keluarga, atau dokumen resmi lainnya yang menunjukkan status kewarganegaraanmu.
- Medical Assessment: Kamu akan diminta mengisi formulir pemeriksaan kesehatan sesuai format yang disediakan GKS.
- Transkrip Nilai: Transkrip ini harus mencantumkan nilai akademikmu selama di SMA/SMK dan dilegalisir oleh pihak sekolah.
- Sertifikat Bahasa: Sertifikat kemampuan bahasa seperti TOPIK (Test of Proficiency in Korean) atau TOEFL/IELTS sangat mendukung dalam mendaftar beasiswa.
- Sertifikat Penghargaan: Jika memiliki penghargaan akademik atau non-akademik, sertakan sebagai berkas pendukung pada saat mendaftar.
- Salinan Paspor: Pastikan paspor yang kamu lampirkan masih berlaku selama periode studi.
Baca juga: Strategi Ampuh Sebelum Menghadapi Ujian EPS TOPIK, Apa Saja ?
Tips Memenuhi Persyaratan Bahasa untuk Beasiswa GKS
Beasiswa GKS adalah peluang emas bagi kamu yang bermimpi melanjutkan studi di Korea Selatan.
Namun, persiapan yang matang sangatlah penting. Pastikan kamu memenuhi semua persyaratan umum dan melengkapi dokumen yang dibutuhkan dengan benar.
Salah satu persyaratan penting dalam beasiswa GKS ini adalah kemampuan bahasa. Sertifikat TOPIK akan memberikan poin tambahan yang signifikan untuk mendaftar beasiswa tersebut.
Jika kamu belum memiliki sertifikat TOPIK, maka jangan khawatir! Ultimate Education menyediakan bimbingan belajar yang dirancang khusus untuk membantu kamu mempersiapkan diri menghadapi tes TOPIK.
Dengan metode pembelajaran yang efektif, bimbingan dari pengajar berpengalaman, dan latihan intensif, kamu bisa meningkatkan kemampuan bahasa Korea secara signifikan.
Selain itu, Ultimate Education juga memberikan panduan menyeluruh untuk mendapatkan sertifikat TOPIK yang diakui secara internasional.